Air terjun ini letaknya di Kelurahan Sempaja Utara, Samarinda Utara.
Air Terjun Pinang Seribu ini mempunyai bentuk yang unik dan indah karena memiliki bentuk
seperti anak tangga dan bisa dinaiki. Airnya mengalir tidak terlalu
deras sehingga relatif aman untuk bermain bersama anak-anak. Selain bermain air di air terjun, Anda bisa menyewa sepeda air seharga 15.000
Rupiah untuk berkeliling danau buatan. Anda juga dapat memancing dengan membayar 10.000
Rupiah di kolam sepuasnya. Di sini juga terdapat banyak
gazebo untuk bersantai sambil menikmati makan siang Anda. Jika anda ingin berada di tempat wisata ini lebih lama lagi, Anda bisa menginap di
villa yang ada di kawasan ini. Untuk masuk Air Terjun Pinang Seribu tidak perlu merogoh kocek yang banyak yakni hanya dengan 5.000 Rupiah per orang anda sudah dapat mengunjunginya.
No comments:
Post a Comment